Penandatangan Pakta Integritas - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Bogor

Telah Rilis Produk Domestik Regional Bruto Kota Bogor Menurut Lapangan Usaha 2020—2024 di sini I Data Mencerdaskan Bangsa

Penandatangan Pakta Integritas

Penandatangan Pakta Integritas

24 Februari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Dalam rangka menguatkan komitmen seluruh pegawai dalam melaksanakan Pembangunan Zona Integritas, BPS Kota Bogor melakukan kegiatan penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi pada hari Senin (24/02).
Kegiatan diawali dengan pembacaan Pakta Integritas oleh Kepala BPS Kota Bogor, Ir. Raden Gandari Adianti Aju Fatimah, M.Si, diikuti oleh seluruh pegawai BPS Kota Bogor. Selanjutnya, kepala BPS Kota Bogor menandatangani pakta integritas yang kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas oleh seluruh pegawai.

Diharapkan pada tahun 2025 ini BPS Kota Bogor dapat memperoleh predikat Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI-WBK) dan senantiasa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

#ZonaIntegritas
#WilayahBebasKorupsi
#WBK
#PaktaIntegritas
#BPSKotaBogor
#KOMPAK
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota BogorJl. Layungsari III No. 13 Bogor 16132

Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3271@bps.go.idTelp: +62 251 8324579Pelayanan dilakukan selama hari kerja dari jam 08:00-15:00 dan GRATIS

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik