Sosialisasi Hasil Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2023 Kota Bogor - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Bogor

Sosialisasi Hasil Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2023 Kota Bogor

Sosialisasi Hasil Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2023 Kota Bogor

14 Desember 2023 | Kegiatan Statistik


Dengan berakhirnya seluruh rangkaian tahapan penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2023 Kota Bogor yang menghasilkan nilai Indeks Pembangunan Statistik (IPS) Pemerintah Kota Bogor Tahun 2023. Untuk itu, BPS Kota Bogor menyelenggarakan Sosialisasi Hasil Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2023 Kota Bogor di Aula BPS Kota Bogor (14/12/2023). 

Kegiatan dibuka oleh Kepala BPS Kota Bogor, Dr. Daryanto, S.ST., M.M., yang dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas komitmen dan kerja keras semua pihak, dan kedepannya diharapkan kerjasama serta koordinasi yang sudah terjalin bisa terus ditingkatkan demi perbaikan penyelengaraan kegiatan Statistik Sektoral di Kota Bogor.

Kegiatan ini dihadiri oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bogor Kota Bogor, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bogor, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Bogor, Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (Dinkukmdagin) Kota Bogor,  Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor, dan Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bogor
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota BogorJl. Layungsari III No. 13 Bogor 16132

Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3271@bps.go.idTelp: +62 251 8324579Pelayanan dilakukan selama hari kerja dari jam 08:00-15:00 dan GRATIS

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik